semua tentang adalah

Kamis, 26 Desember 2019


USG doppler adalah salah satu jenis USG eksternal yang merupakan pemeriksaan non invasif karena tidak memerlukan tindakan bedah. USG Doppler adalah pemeriksaan yang digunakan untuk memantau dan melihat aliran darah melalui pembuluh darah. USG Doppler dapat digunakan sebagai alat bantu diagnosa untuk berbagai macam penyakit yang berhubungan dengan pembuluh darah seperti halnya varises. Hal ini tidak dapat dilakukan menggunakan USG eksternal biasa, karena USG eksternal biasa hanya akan menunjukkan gambar organ dalam tubuh dan tidak dapat menunjukkan aliran darahnya.


Meskipun berbeda, prosedur pada USG Doppler kurang lebih sama dengan prosedur USG eksternal lainnya dengan menggunakan gel dan probe yang dilengkapi sensor.  Pemeriksaannya pun akan berjalan singkat dan tidak menimbulkan rasa sakit sama sekali. Bahkan seperti pemeriksaan USG eksternal lainnya, USG Doppler juga sangat aman bahkan untuk janin dalam kandungan.

Ditulis oleh eM Hidayat pada 19.35 dalam , ,    Belum ada komentar »

0 komentar:

Posting Komentar

Bookmark Kami

Delicious Digg Facebook Favorites More Stumbleupon Twitter

Cari disini